Friday, July 15, 2016

Korea - Jeju Island (Part 1)

Seneng nonton film Korea?
Seneng K-pop?
Atau seneng jalan-jalan doang?

Aku sih seneng nonton film Korea plus jalan-jalan...he he..

Ada info yang mudah-mudahan berguna nih, buat yang mau jalan-jalan ke Korea tapi ga pake tour ...aliasn jalan sendiri...yang pasti lebih asik doong..
Ini ada itenarary boleh dipake atau dipilah-pilah mana yang mau diambil aja

Semoga bermanfaat ....

Di Korea itu ada Subway dan Train, Bus , semua enak digunakan apalagi dengan T-money, kartu serbaguna, T-money itu bisa di beli di tempat subway station atau di mini mart model "Seven El..n" gitu deh...
Berbekal beli itu dulu yaaaa...

Untuk tujuan Jeju Island, begitu landing di Incheon airport, kita menuju Gimpo airport (pindha airport)
Dari Incheon kita turun ke bawah untuk cari Korea Rail (Korail) A'rex dan turun langsung di Gimpo Airport

- Gimpo Airport
Address : 274 Gwahae-dong, Gangseo-gu, Seoul
Domestic terminal, to Jeju , 2nd floor , boarding n ticketing

- Jeju airport 
Unutk tujuan wisata di Jeju, kita pake Airport Bus Limousine , bus dari airport, untuk tujuan kota Seogwipo-Si, Jungmun, pilih no 600 dari depan airport Jeju, turun di Jungmun Tourist Resort Complex

- Jungmun Tourist  Resort Complex
Disini banyak hotel baguuus, ada Lotte Resort, ada Hyatt Regency Jeju, ada juga yang cheap tapi asoy, Hotel Hana.
Hotel  Hana
Address :  2812-2, Saekdal-dong, Seogwipo-si,  Jungmun, Jeju
BUS : Airport Limousine bus, stop at Jungmun Tourist Resort Complex
Hotel Hana ini dekat dengan Teddy Bear Museum, 500m by walk, deket kaaaan!
View dari hotel Hana :


-Teddy Bear Museum
Address : 2889, Saekdal-dong, Seogwipo-si,  Jungmun, Jeju
Open : 9 am – 7 pm
Admission : 7000 won



- Cassava Beach
ada di belakang Hyatt Hotel, jalan kaki juga aja...]



- Halla-San
Naik taxi dari Jungmun Tourist Resort Complex, murah aja ke Jungmun Office, buat naik bus ke Gunung Halla ( Halla -san), dari bus stop disitu bisa lihat kebun jeruk. Jeruk Jeju
Halla - San adalah gunung tertinggi di South Korea
Bulan Februari-April banyak bunga , keren!

- Jeju Folk Village Museum
dari Terminal Bus Jungmun, naik bus untuk ke desa ini
Bentuk rumahnya masih batu-batu, khas Korea jaman dulu, kayak di film Syunghung Scandal dan film Jang Geum
Tempatnya lumayan jauh dari mana-mana nih.
Kayak gini nih bentuk rumahnya :


Admission : 7000 won
BUS :
Seogwipo -Jungmun-Pyoseon 50 min
Seogwipo – Dongnam- Pyoseon 30 min

- Seonnyeo Bridge
Di Jungmun
Admission : 2500 won

- Cheonjiyeon Waterfall
tempatnya deket dengan Seonnyeo Bridge
Admission : 2000 won
Taxi  from Seogwipo

- Museum Haenyeo
Museum tentang wanita penyelam di Pulau Jeju , yang legendaris, tanpa alat bantu nafas menyelam untuk mencari mutiara

Address : 3204-1 Hado-ri, Gujwa-eup, Kota Jeju
Open : 9 am – 6 pm
Admission : 1100 won
BUS :
 Take bus No.100 or No.200 from Jeju International Airport and get off at Jeju Bus Terminal
? Take the bus bound for Sehwa and Seongsan and get off at Jeju Haenyeo Japan Resistance Movement Memorial Park in Hado-ri, Gujwa-eup (Travel time: takes 60 minutes)


- Seongsan Ilchulbong Peak ( Gunung berapi di tgh laut)
Admission  : 2000 won
BUS
Dari Jeju si : Jeju intercity bus terminal ke Seongsan Ilchulbong, 1 jam 30 min
Dari Seogwipo : Seogwipo intercity bus terminal ke Seongsan Ilchulbong, 1 jam 30 min

- Manjanggul Cave
Admission : 2000 won

BUS :
Dari Jeju : Jeju terminal bis Donghoe Line Intercity Bus 30 min, dr parking lot pake bus bound for Manjanggul
Dari Seogwipo terminal bis Donghoe Line


Banyak tempat wisata di Jeju, kalo cuma 1 malem, ga bakal keburu, harus 3 malam kayaknya untuk semua tempat dikunjungi.
Jangan lupa yaaa..untuk beli jeruk Jeju dan coklat jeruk nya. Permen jeruknya juga enak,  mirip vit C tapi light.




No comments:

Post a Comment

Al Aqso

Pengen nulis perjalanan waakte ke Al Aqso di Yerusalem waktu November 2019 kemaren, terakhir bisa jalan sebelum serangan negara api ke bumi....